Sabtu, 28 Agustus 2010

Si Pudel..

Lho.. aku kan nggak tahu si pudel sakit apa... kok langsung operasi sih?? "Kakak!!" "Hah?! Apa lagi sih??" "Gimana bisa operasi kalau nggak tahu penyakitnya??" "Ya kamu periksa dulu! Pemiliknya bilang sih harus operasi langsung.." "Hoeh? masa kaya begitu sih?? Ya udahlah.. Aku mau pulang dulu.." "Dasar.."

Jumat, 23 Juli 2010

Tentang seorang dokter hewan..

Ya ya ya.. namaku Satsuki dan aku adalah seorang dokter hewan. Umurku 19 tahun dan aku di pekerjakan secara rahasia oleh kakakku yang bernama Tatsu. Kak Tatsu itu dokter kepala di rumah sakit hewan keluarga kami. Sebenarnya, orang tua kami, tidak mengizinkanku untuk berkerja. Tapi kakakku bilang aku ini orang jenius! sayang kalo nggak di pake. Jadi aku kerja secara rahasia di bawah pengawasan langsung dari dokter kepala dan di beri nama CAL. Benar-benar suatu kerjaan yang yah.. bisa di bilang merepotkan. Tapi aku sudah sangat puas dengan keadaanku sekarang,karena aku bisa menjadi seorang dokter hewan.. .
Hari ini, aku harus pergi ke rumah sakit, karena kata kakak aku mendapat pasien yang harus di tangani. Tentu saja aku tidak bilang ke pada orang tuaku karena kalau mereka tau bisa habis kakakku di tangan orang tua kami. Orang tuaku hanya tau, jika aku tidak ada di rumah,pasti aku pergi ke perpustakaan kota, ataupun pergi ke rumah sakit keluarga kami, tapi hanya membantu kakak untuk mendata pasien-pasiennya.
"kakak!! aku udah datang. Ada apa?" "Oh Satsu. Ini, kamu ada operasi jam 3 sore." "Siapa pasiennya??" "Si pudel.." "Hah? pudel yang namanya, Angel Miracle Wonderful Melody Beauty Princess Dog itu??" "Iya.. Lho kok kamu hafal namanya sih?? Padahal namanya panjang sekali.." "Anjing itu milik tetangganya temanku. Kalau nggak salah namanya... Kakinokizaka.. Eh.. itu nama marganya! kalau nama orangnya Ruoruzioku." "Wah.. anjing dan pemiliknya mempunyai nama yang merepotkan." "Sudahlah kak.. Nanti saja di bahasnya. Anjing itu sakit apa?" "Waduuh itu dia yang aku tidak tahu. pokoknya satu setengah jam lagi kamu harus segera siap-siap untuk operasi!" "Baik.. Ehh kak.. telponin Sou-kun. suruh diya bantu aku lagi!" "hah? kenapa sih?" "Pudel itu nggak suka sama aku.. dia baru mau nurut kalo ada Sou-kun" "Iya iya.. Sana masuk ruanganmu.." "Iya deh.. jangan lupa lho..." "Iya!! udah sana keluar!" "Baik".